KONSEP YAYASAN ANKYLOSING SPONDYLITIS INDONESIA (YASI) - DRAFT
Visi:
Rakyat
Indonesia berdiri tegak, berpengetahuan, mampu mencegah Ankylosing Spondylitis dan jika terkena, mampu memanajemeni Ankylosing Spondylitis secara holistik sehingga
tetap produktif, kreatif, dan bahagia seperti
layaknya orang sehat.
Misi:
1. Mempopulerkan pengetahuan tentang penyakit AS di Indonesia melalui media-massa (online dan off-line) dan mendidik masyarakat sehingga bisa
menyadari ciri, gejala dan bahaya penyakit AS lebih dini.
2.
Mencegah supaya tidak terkena AS. Tetapi jika sudah terdeteksi terkena, bisa mengambil
tindakan lebih cepat sehingga bisa mencegah AS menjadi lebih buruk atau membahayakan jiwa.
3.
Setiap pasien AS mampu memanajemeni
diri secara holistik dengan efektif sehingga meningkatkan kualitas hidup dan
menjadi berkat bagi orang lain.
Tujuan:
1. Mengadakan seminar pendidikan AS rutin dan terorganisasi dari
para dokter ahli AS di Indonesia;
2. Sebagai kelompok pendukung
(support group) sehingga saling
menguatkan, membagi pengalaman dan memotivasi di antara sesama anggota.
3. Menjadi sarana untuk menolong teman-teman
lain yang membutuhkan konsultasi atau dana dengan cara yang terorganisasi, resmi, dan dapat dipertanggungjawabkan;
4. Memberikan kesempatan
kepada para anggota di komunitas AS Indonesia untuk mendapatkan keringanan beban keuangan dengan mengusahakan supaya pemakaian
bio-agent dapat ditanggung bersama melalui program Badan
Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) yang diselenggarakan pemerintah Republik Indonesia;
5. Memfasilitasi dalam menerima bantuan dari donatur korporasi melalui dana Corporate
Social Responsibility (CSR) dengan penuh tanggungjawab (responsibility)
dan akuntabilitas (accountability).
Shared
values/Nilai-nilai Yayasan AS:
1.
Jujur / Integritas
sehingga bisa dipercaya orang lain atau mendapat kepercayaan dari orang yang
tidak terkena AS.
2.
Cakap / Kompetensi
sehingga tetap mampu bersaing dalam dunia kerja dan dipercaya rekan bisnis .
3.
Semangat / (passion) sehingga melihat hidup dari
paradigma helicopter (padangan luas, jauh dan dalam). Memberi semangat kepada
diri sendiri dan kemudian kepada orang lain.
4.
Suka menolong / (helpful) sehingga pasien AS lain dan masyarakat
secara umum diberikan manfaat yang optimal,
5.
Produktif dan Kreatif sehingga selalu berusaha memberikan yang terbaik
dalam hidup dan jika mengalami kegagalan tidak kecewa atau menyesali kehidupan
yang sudah dijalani, tapi selalu bersyukur.
Struktur:
Mengikuti
peraturan UU Yayasan yang berlaku di Indonesia (to be discussed).
Strategi:
1.
Public Relation: website
AS yang lengkap dan berpengetahuan. Kerjasama dengan mass-media nasional dan internasional.
2.
Marketing:
charity event, etc (to be discussed).
3.
Fundraising:
mencari donator abadi (to be discussed).
Sistem:
Sistem
Akuntansi dan Pengendalian (Accounting System
and Control) berdasarkan Prinsip Akuntansi Indonesia.
Skill:
Seminar,
Training dan Pengembangan bagi pengurus, anggota dan keluarga pasien / peminat:
1.
Seminar AS (pengetahuan
dan manajemen) secara rutin setiap 6 bulan sekali oleh dokter spesialis.
2.
Pelatihan Manajemen AS mandiri (oleh dokter ahli dibidangnya (ahli fisioterapi, ahli
gizi, ahli penyakit dalam, pain
specialist, psikolog, dst) dan sharing
pengalaman oleh para anggota yang sudah remisi): setiap pasien AS mampu
memanajemeni diri sendiri dalam bidang yang mempengaruhi remisi AS yaitu
bidang: fisik (postur, istirahat), olahraga (exercise), manajemen emosi, pola berpikir /mental, pola konsumsi/makanan,
manajemen obat-obatan, manajemen nyeri (pain
management) dan manajemen relasi (to
be discussed).
3.
Pelatihan: membagikan
nilai-nilai YASI kepada seluruh anggota dan peningkatan skill dan kompetensi para pengurus sesuai kebutuhan (to be discussed).
4.
Pengembangan dan pemberdayaan: setiap anggota menemukan visi, misi hidup pribadi
dan mampu bersaing di dunia kerja dan survive
dalam kehidupan sehari-hari (to be
discussed).
Staf:
Human capital profesional: Perekrutan Pengurus sesuai minat, bakat, skill dan
panggilan serta sesuai dengan nilai-nilai Yayasan AS.
2 komentar:
Saya Banhasir tinggal diBandung mau gabung..dmn bisa mendaftar..tlg alamatnya..atau tlp yg bisa saya hubungi,tlp saya 08121427046..trimakasih
Saya Banhasir tinggal diBandung mau gabung..dmn bisa mendaftar..tlg alamatnya..atau tlp yg bisa saya hubungi,tlp saya 08121427046..trimakasih
Posting Komentar